Brimob Polda SulTeng Fasilitasi Dapur Umum Kegiatan Akbar Umat Kristiani Sulawesi Tengah

PALU//NSMTVNews.com Mei 04, 2024.Pada umumnya sebagian besar masyarakat mengenal personil Brimob sebagai aparat berseragam gelap lengkap dengan persenjataan yang khusus ditugaskan untuk pengamanan dalam mengantipasi kerusuhan,konflik sosial, konflik sparatis bersama aparat lainnya, dan lain yang bersifat tempur, sehingga terkesan seram.Namun, sebenarnya tidak selalu demikian, karena aparat Brimob juga mampu mengemban tugas tugas sosial kemasyarakatan humanis  yang sejatinya menjadi komitmen aparat Polri pada umumnya yakni, melindungi dan melayani.

Salah satu aktivitas Brimob yang berkaitan dengan pelayanan kepentingan umum yang membutuhkan atau situasional, adalah pelaksanaan kegiatan Dapur Umum/Dapur Lapangan, sebagaimana yang tampak di pelataran halaman depan Stadion Gawalise, Kelurahan Duyu Palu, Sulawesi Tengah berkenaan dengan  acara Ibadah & Perayaan  Paskah Oikumene Gabungan Umat kristiani Provinsi Sulawesi Tengah, yang dihadiri kurang lebih 50 ribu orang.

“ Kami berada di sini selama 2 hari ( Jumat dan Sabtu,red.) untuk  melakukan pelayanan (penyediaan konsumsi), utamanya memasak nasi sesuai permintaan panitia sebanyak 5000 porsi untuk hari pertama dan kedua. Menu yang dipersiapkan  sesuai permintaan panitia, adalah nasi goreng ayam dengan cita rasa yang dapat dinikmati oleh semua kalangan”. Ujar Iptu Dirham.H, yang bertugas sebagai Ka. Tim dapur lapangan. Selanjutnya Iptu Dirham.H , yang sehari hari menjabat Ka.Sub.Si Bekam, sie Logistik Sat Brimob Polda SulTeng, menyatakan bahwa jumlah personil untuk aktivitas dapur lapangan sebanyak 21 orang yang kesemuanya adalah pria, selain itu agar kualitas cita rasa serta higienis makanan, terjamin, maka seorang Master Chef dari Brimob yang sudah terlatih hadir turun tangan  dalam kegiatan penyediaan konsumsi ini.

Untuk kejadian Bencana alam atau suatu musibah dengahn skala  besar, Iptu Dirham mengatakan bahwa dapur lapangan ini siap dihadirkan, demikian juga dengan event besar sebagaimana pada hari ini, ketika masyarakat umum membutuhkan Dapur Lapangan Brimob siap bekerja sama dan memberikan pelayanan terbaik.

 

FRN//RED.

Related posts

Leave a Comment