SULTENG//NSMTVNews.com Kapolres Parigi Mautong, Sulawesi Tengah, AKBP Jovan Sumual, beraksi dalam semangat berbagi dan kebersamaan menjelang bulan suci Ramadan. Pada Kamis, 21 Maret 2024, AKBP Jovan Sumual telah mendistribusikan paket sembako sebagai bentuk dukungan kepada umat muslim di wilayahnya.
Acara pemberian sembako tersebut dilakukan di delapan masjid serta satu pondok pesantren di sejumlah desa dan kelurahan. Antusiasme dan kebahagiaan terpancar dari wajah para jamaah yang menerima bantuan tersebut.
Di antara masjid yang dikunjungi adalah Masjid Al-Gufran di Desa Toboli Barat, Masjid As-Syuhada di Desa Toboli, Masjid Jami di Desa Pangi dan Desa Pelawa, Masjid Jami di Desa Lebo, Masjid Nurul Fitri di Desa Bambalemo Ranomaisi, serta Masjid Amaliah di Desa Bambalemo. Selain itu, juga terdapat Masjid Ijitihad di Kelurahan Kampal, dan Pondok Pesantren Ittihadul Ummah di Desa Baliara.
Bantuan sembako ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dalam mempersiapkan diri menyambut bulan suci Ramadan. Langkah ini juga menjadi wujud nyata dari kepedulian Polres Parigi Mautong dalam menjaga kebersamaan dan solidaritas di tengah-tengah masyarakat. Semoga semangat berbagi ini dapat memberikan keberkahan bagi semua penerima serta menjadi inspirasi bagi yang lainnya untuk berbuat kebaikan.
Achmadi.Gs.Red.